Senin, 06 Mei 2013

Andre Villas-Boas: Tottenham Hotspur Mustahil Datangkan Hulk


Pelatih Tottenham Hotspur Andre Villas Boas merasa bakal mustahil untuk mendatangkan striker Zenit St Petersburg Hulk di musim panas ini.

Villas-Boas dan Hulk pernah saling bekerja sama di Porto. Di klub asal Portugal itu Hulk sukses menjuarai Liga Europa dan tiga liga domestik. Namun semenjak bergabung ke Zenit tahun lalu dengan harga €55 juta, striker Brasil itu hanya mampu mencetak tujuh gol.

“Dia adalah pemain yang pernah saya latih dan sukses mencetak 36 gol dalam semusim. Akan mustahil jika ia pindah ke sini [Tottenham] mengingat gaji yang ia dapatkan [di Zenit] yang akan membuat finansial kami tidak seimbang,” ujarnya.

Spurs memang sedang mencari penyerang, mengingat mereka hanya punya dua striker utama dalam diri Jermain Defoe dan Emmanuel Adebayor. Selain Hulk, striker Internacional Leandro Damiao juga kerap dikaitkan dengan klub London Utara itu.

0 komentar:

Posting Komentar