Kamis, 06 Juni 2013

Zubizarreta: Neymar Akan Jadi Bintang Dunia


Zubizarreta: Neymar Akan Jadi Bintang Dunia
Direktur olahraga Barcelona Andoni Zubizarreta yakin bersama Barca Neymar bakal menjadi bintang terbesar dunia berikutnya.

Hal itu disampaikan mantan kiper Blaugrana dalam presentasi bocah asal Brasil itu hari kemarin di Nou Camp.

"Dia bisa mencetak banyak gol, passingnya bagus dan bisa membantu rekan setimnya," puji Andoni Zubizarreta.



"Neymar tak bakal terbebani di sini, ia paham apa yang mengelilingi dirinya. Dia salah satu talenta terbesar di dunia, dan di sini ia akan menjadi pemimpin sepakbola dunia."

Ada beberapa keraguan terhadap keputusan Barcelona membeli Neymar, sejumlah pandit (pemerhati dan komentator sepakbola) tak yakin mantan pemain Santos itu bakal bisa langsung menyatu dengan iklim sepakbola Eropa.

"Neymar ialah pemain besar, itu sudah terlihat dari bagaimana ia bisa selalu menemukan solusi. Ia bakal menyatu dengan padu di sini," yakin Zubizarreta untuk si junior.

Sergio Ramos Dukung Real Madrid Gaet Ancelotti


Sergio Ramos Dukung Real Madrid Gaet Ancelotti
Jika Real Madrid benar-benar menggandeng Carlo Ancelottipada musim depan, Sergio Ramos mengaku sangat setuju dengan rencana pihak manajemen.

Jupp Heynckes dipastikan tersingkir dari daftar pengganti Jose Mourinho di musim 2012-13, setelah pelatih Bayern Munich itu memutuskan rehat dari dunia lapangan hijau (04/06). Kini hanya nama Don Carlo yang berpotensi menjadi kandidat terkuat entrenador Los Blancos.

Situasi tersebut mendapat respon positif dari kapten kedua Madrid. Ramos meyakini Ancelotti sebagai figur yang tepat.

"Saya tak mengatakan bahwa Ancelotti akan datang ke Madrid. Namun jika rumor itu benar, saya sepenuhnya setuju. Ia pelatih hebat," tandas Ramos seperti dilansir ABC.es.

Rabu, 05 Juni 2013

Minat Inter Pada Paulinho Bertepuk Sebelah Tangan?


Minat Inter Pada Paulinho Bertepuk Sebelah Tangan?
Internazionale telah melepas Wesley Sneijder dan sangat berharap bisa menggantinya dengan Paulinho talenta asal Brasil.

Nerazzurri berharap bisa segera merampungkan pembelian pemainCorinthians tersebut sebelum jendela transfer musim dingin ditutup.

Sayangnya kabar terakhir dari Amerika Latin disebut tak memihak Inter,Globoesporte melansir kabar si pemain ogah pindah ke Italia setidaknya di Januari ini.

Paulinho disebut masih ingin menikmati Liga Brasil setidaknya hingga musim ini berakhir. So akankah kini Inter beralih ke target lain?

Paulinho: Saya Ingin Bermain Untuk Inter


Paulinho: Saya Ingin Bermain Untuk Inter
Paulinho telah lama dijadikan buruan Internazionale. Dan kini, midfielder Corinthians tersebut menyatakan tertarik dengan pinangan Nerazzurri.

Bukan hanya Inter yang menginginkan servis pemain 24 tahun tersebut.Roma, PSG, Chelsea, dan Shakhtar juga dikaitkan dengan Paulinho. Namun, tampaknya hanya Inter yang membuat Paulinho tertarik untuk meninggalkan Brasil.

"Saya katakan dan saya ulangi bahwa saya ingin bermain bersama Inter.Ronaldo, Julio Cesar, Lucio, Maicon pernah berada di sana. Siapa yang yang tak ingin mengenakan jersey Inter?" kata pemain yang menyelamatkan Brasil dari kekalahan atas Inggris minggu lalu tersebut.

"Faktanya Inter tidak mengikuti Liga Champion dan itu bukan masalah. Tetapi jika Inter menginginkan saya, mereka harus memberikan penawaran yang sesuai. Saya bukan anak kecil, saya bahagia di Brasil bersama tim sekuat Corinthians dan saya merupakan skuad inti timnas Brasil," bebernya.

Selasa, 04 Juni 2013

Fabregas Sambut Opsi Gabung Manchester United


Fabregas Sambut Opsi Gabung Manchester United
Kabar yang datang dari Spanyol menyebutkan Cesc Fabregas membuka kemungkinan untuk balik ke EPL namun untukManchester United.

Setan Merah sendiri telah membuka pembicaraan menyoal pemain tengah 26 tahun tersebut sebagai tambahan tenaga di lini tengah mereka musim depan.

The London Evening Standard media dari Inggris sementara itu menyebutkan minat Cesc ke Old Trafford adalah karena opsi reuni dengan Robin van Persie rekannya selama di Arsenal.

The Gunners sendiri sejatinya punya opsi penawaran pertama untuk Cesc, apabila ia berencana dijual Barca. Hal ini ialah klausul yang disertakan saat deal tahun 2011 seharga 35 juta poundsterling dulu.

Selain nama Fabregas, pelatih baru United David Moyes juga menjajaki nama Thiago Alcantara sebagai salah satu pemain yang ingin dibeli dari Nou Camp.

Chelsea Juga Inginkan Fabregas?


Chelsea Juga Inginkan Fabregas?
Rumor kembalinya Cesc Fabregas ke Premier Leagueseolah tiada henti. Kali ini, Chelsea dikabarkan tertarik untuk mendatangkan gelandang Barcelona tersebut ke Stamford Bridge.

Kabarnya, Chelsea tidak main-main dengan keinginan ini. Pihak The Blues meyakini bahwa dengan bergabungnya Fabregas, maka kekuatan lini tengah mereka akan semakin tangguh untuk mengarungi musim depan.

Penampilan pemain 26 tahun tersebut memang tak sebaik ketika membelaArsenal dulu. Selain Chelsea, klub terbaru yang menginginkan Fabregas,The Gunners sebelumnya juga berniat memboyongnya kembali. Tidak hanya itu Manchester City dan Manchester United juga termasuk klub Inggris yang mengincarnya.

Sementara itu, kubu Barcelona pernah menyatakan bahwa mereka berniat akan tetap mempertahankan Fabregas di Nou Camp. PihakBlaugrana yakin, jika sampai Fabregas menyebrang ke klub Inggris selain Arsenal, itu akan menjadi transfer yang kontroversial.

Senin, 03 Juni 2013

Fabregas Rela Jadi Cadangan Barca


Fabregas Rela Jadi Cadangan Barca
Cesc Fabregas tak lagi jadi starter di Barcelona musim ini, namun ia mengaku tetap bahagia menjadi bagian dari tim terbaik sepanjang masa.

Sejak ditangani pelatih baru Tito Vilanova, gelandang berusia 25 tahun itu sudah kerap dicadangkan. Namun ia masih merasa dihargai di Camp Nou sehingga belum terpikir untuk hengkang.

"Dari hari pertama saya tiba, saya merasa seperti pemain utama di sini. Saya menyatu dengan baik bersama rekan-rekan saya, dan tim ini bermain dengan baik - itulah yang terpenting," ucap mantan kaptenArsenal itu.

Fabregas juga menegaskan dedikasinya untuk Azulgrana dan berjanji untuk selalu memberikan yang terbaik di lapangan, dalam posisi apapun.

"Hal yang terpenting adalah hasil pertandingan, bukan saya. Tahun lalu saya bermain di setiap laga tetapi saya kini bagian dari skuad. Ini kali pertama terjadi pada saya, tapi saya tenang. Jika saya bekerja keras saya tahu nasib saya akan berubah. Inilah tim terbaik dalam sejarah," imbuhnya. 

Absennya Puyol dan Pique Bukan Masalah Buat Barca


Absennya Puyol dan Pique Bukan Masalah Buat Barca
Statistik menunjukkan bahwa absennya Carles Puyol danGerard Pique takkan jadi masalah bagi Barcelona saat meladeniGranada. Selama ini, ketika tak diperkuat duo bek sentral tersebut, Barca masih sanggup mencatatkan 71 persen kemenangan.

Barcelona akan menjamu Granada di Camp Nou pada jornada 5 La Liga 2012/13, Minggu (23/9), tanpa Puyol dan Pique yang cedera. Meski pelatih Tito Vilanova tak bisa menurunkan dua pilar lini belakangnya itu, data yang dirilis oleh situs resmi Blaugrana seolah menghapus semua keraguan yang ada.

Dari 24 laga tanpa Puyol dan Pique, Barcelona hanya pernah menelan empat kekalahan. Dua kekalahan dialami musim 2008/09, dan itu pun ketika Barcelona sudah berhasil mengamankan gelar liga. Yang ketiga diderita di Supercopa de Espana 2010, saat tak ada satu pun pemain timnas Spanyol di skuad mereka.

Kekalahan terakhir Barcelona tanpa Puyol dan Pique di atas lapangan terjadi saat menghadapi Sevilla dalam ajang Copa del Rey 2009/10 silam.

Tanpa dua bek sentral itu pun, Barcelona telah menaklukkan tim-tim kuat seperti Porto di Piala Super Eropa dan Arsenal di Liga Champions. Jadi, melawan Granada, yang terpaut 17 anak tangga di klasemen sementara, di rumah sendiri pula, sepertinya takkan jadi masalah besar bagi sang raksasa Catalonia.

Minggu, 02 Juni 2013

Ladeni Inggris, Montenegro Andalkan 'Duo Ferrari'


Ladeni Inggris, Montenegro Andalkan 'Duo Ferrari'
Montenegro tak akan gentar kendati bakal menghadapi tim sekelas The Three Lions Inggris, sebab mereka memiliki duo Ferrari.

Dua Ferrari di sini adalah dua pemain depan yang dinilai punya kecepatan dahsyat yang bakal menyakiti pertahanan tim tamu yakniMirko Vucinic dan Stevan Jovetic.

"Kami mungkin akan memarkir bus di lini belakang," ucap pelatih Branko Brnovic mewaspadai strategi ofensif anak asuh Roy Hodgson. "Namun kami juga memiliki dua Ferrari di lini depan."

Dengan 14 gol internasional, kapten Vucinic yang berusia 29 tahun merupakan pencetak gol terbanyak sepanjang masa bagi tim nasional, yang baru lahir enam tahun silam menyusul terpisahnya negara itu dari Serbia pada 2006.

Sedangkan Stevan Jovetic yang enam tahun lebih muda dari Vucinic telah mencetak 12 gol di Serie A musim ini dan terus menjadi bagian integral tim nasional dari hari pertama tim Montenegro terbentuk. 

Lloris: Melawan Spanyol, Prancis Tak Ingin Menyesal


Lloris: Melawan Spanyol, Prancis Tak Ingin Menyesal
Prancis akan menjamu Spanyol dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014 di Stade de France. Semua pemain Prancis paham betul tugas berat yang sudah menunggu dalam pertandingan itu.

Prancis saat ini sudah unggul dua poin dari juara bertahan La Roja. Jika bisa menang dalam pertandingan itu, beban prancis untuk bisa lolos otomatis ke Brasil 2014 akan jauh lebih mudah.

Kapten sekaligus kiper Les Bleus Hugo Lloris mengaku timnya sudah siap dengan tantangan yang bisa dihadirkan Spanyol. Ia merasa timnya akan 'menderita' dalam pertandingan nanti, namun tetap optimis bisa mendapatkan hasil positif.

"Kami sadar harus mempersiapkan diri sebaik mungkin. Kami akan menderita, tetapi kami juga akan merepotkan Spanyol. Kami kini hanya berharap mengakhiri pertandingan tanpa penyesalan," ungkap kiperTottenham ini.

Salah satu ganjalan yang ditemui Prancis menjelang laga ini adalah kritikan tajam yang didapat penyerang mereka, Karim Benzema. Namun Lloris menegaskan bahwa seluruh pemain prancis selalu memberi dukungan penuh kepada penyerang Real Madrid tersebut.

Sabtu, 01 Juni 2013

Torres dan Olalla Bersantai di Pantai Ibiza


Torres dan Olalla Bersantai di Pantai Ibiza
Setelah semusim penuh berkeringat di atas lapangan hijau, kini saatnya para pemain di liga-liga Eropa memiliki waktu untuk berlibur.

Striker Chelsea Fernando Torres memilih berlibur ke Pantai Ibiza yang terletak di sebelah timur negaranya sendiri, Spanyol.

Dengan ditemani sang istri Olalla serta dua anaknya Nora dan Leo, El Nino merasakan hangatnya sengatan matahari di lautan Mediterania.

Masa liburan pemain 29 tahun itu memang tak akan lama mengingat pertengahan Juni ia harus berjibaku membela Timnas Matador yang akan berlaga di Piala Konfederasi 2013 Brasil.

Minta Hengkang, Jersey Suarez Dibakar Fans Liverpool


Minta Hengkang, Jersey Suarez Dibakar Fans Liverpool
Pernyataan bintang Timnas UruguayLuis Suarez yang ingin meninggalkan Liverpool mendapat reaksi dari sejumlah suporter klub. Salah satu dari mereka kecewa dan membakar jersey il Pistolero.

Kemarin (31/05), mantan pemain Ajax Amsterdam tersebut mengaku kesal dengan perlakuan media Inggris terhadapnya. Situasi itu membuatnya ingin segera hijrah dari negeri Ratu Elizabeth II dan mempertimbangkan tawaran dari sejumlah klub.

Bayern Munich, Real Madrid dan Juventus berada dalam status siaga guna memanfaatkan situasi negatif yang dialami pemain bernomor punggung 7 itu di Liga Inggris.


Kabar ini jelas telah menyebar di telinga para suporter setia nan fanatikThe Kop. Salah satu bentuk kekecewaan mereka yakni membakar jersey ketiga Liverpool yang bertuliskan nama Suarez dibelakangnya. Seorang fans mengupload foto tersebut melalui Twitter.

Kasus pembakaran jersey ini bukan pertama kalinya dilakukan oleh fans Liverpool. Pada 2011, Fernando Torres yang hijrah ke Chelsea juga mendapat perlakukan yang sama dari sekelompok warga Merseyside Merah.

Jumat, 31 Mei 2013

Chamakh Malah Berharap RVP Pergi

Chamakh Malah Berharap RVP Pergi
Hal buruk tak selamanya buruk, itulah yang coba dilihatMarouane Chamakh terhadap prospek kepergian Robin Van Persie.

Striker Arsenal asal Maroko itu bisa jadi malah akan ketiban untung jika sang skipper meninggalkan Emirates Stadium.

Jam terbangnya mungkin akan bisa lebih banyak ketimbang musim lalu, ketika Van Persie begitu trengginas di Liga Premier Inggris.

Ketika ditanya apa Chamakh akan mendapatkan benefit dengan kepergian RVP, ia pun menjawabnya kepada The Sun, "Ya, jika saya masih di sini saya akan memberikan yang terbaik bagi klub ini."

"Musim lalu begitu sulit. Kami bermain hanya dengan satu striker, dan striker itu adalah yang terbaik di Eropa, Jadi tak banyak yang bisa saya lakukan."

Penyerang yang pernah membela Bordeaux itu menambahkan bahwa ia kesal tak banyak mendapat kesempatan, dan berharap nasibnya bakal berbeda di musim depan.

Arsenal Menang Tipis Dari Malaysia XI


Arsenal Menang Tipis Dari Malaysia XI
Arsenal kembali memilih Asia sebagai tujuan tur pra musim mereka. Malaysia XI menjadi lawan pertama The Gunners. Pertandingan yang berkesudahan 2-1 untuk kemenangan Arsenal ini memang menghadirkan hiburan yang menarik.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Bukit Jalil tersebut,Arsene Wenger menurunkan hampir seluruh pemain terbaiknya. Tercatat Thomas VermaelenMikel Arteta, Girvinho. dan Kieran Gibbs berada dalam daftar starting eleven The Gunners.

Dengan bertumpu kepada para pemain bintangnya, praktis Arsenal menguasai jalannya pertandingan selama 90 menit. Akan tetapi kondisi yang lembab dan lapangan yang kurang baik membuat anak asuh Wenger tampil kurang maksimal.

Meskipun menguasai jalannya pertandingan, Anak asuh Krishnasamy Rajagopal lah yang pertama kali menciptakan peluang. Ialah Safiq Bin Rahim yang mengancam gawang Vito Mannone. Kapten Malaysia ini menjajal ketangguhan kiper Arsenal melalui tembakannya dari jarak 40 yard.

Arsenal tidak tinggal diam. Marouane Chamakh mengancam gawang Farizal Marlias melalui tendangan volinya dari dalam kota penalti. Vermaelen yang didaulat menjadi kapten pun tak mau kalah. Akan tetapi, tendangan guntingnya masih berada di atas mistar gawang Malaysia XI yang membuat kedudukan masih sama kuat.

30 menit berlalu tanpa gol. Arsenal yang memang unggul penguasaan bola kembali mengancam. Kali ini Andre Santos yang menjadi aktornya. Kesalahan umpan pemain Malaysia tidak disia-siakan oleh Francis Coquelin untuk memainkan umpan satu-dua dengan Chamakh, yang kemudian mengirimkan umpan kepada Santos. Sayang finishing pemain Brasil ini masih melebar dari gawang Mohd Darizal.

Meski kalah dalam penguasaan bola bukan berarti Malaysia XI tampil tanpa peluang. Ialah Azamuddin Mohd Akil yang kembali menjajal ketangguhan Maronne. Terbukti kiper tim asal London ini memang sulit untuk ditaklukkan.

Arsenal kembali tak mau kalah. Lagi-lagi Santos, yang lebih diposisi kan di sektor kanan, mengancam gawang Malaysia. Akan tetapi usahanya di menit ke-38 masih mampu diselamatkan kiper Farizal.

Kubu tuan rumah hampir saja bersorak kala Mohd Safee Bin Mohd Sali berhasil menerobos pertahanan Arsenal dan melepaskan sepakan keras yang masih bisa dibuang oleh Mannone. Akhirnya penantian panjang tuan rumah pun terbayar. Ialah Mohamad Azmi Muslim yang membuka skor di pertandingan tersebut. Muslim yang berdiri bebas langusng melakukan tembakan yang menghujam deras ke sudut kanan atas gawang Mannone. Skor 1-0 untuk Malaysia XI di paruh pertama.

Di Interval kedua, Wenger langsung mengganti hampir seluruh pemainnya kecuali kiper mereka. Kombinasi pemain muda dan senbior kembali ditampilkan di babak kedua ini. Theo Walcott dan Alex Song menjadi pemain yang diharapkan mampu membawa juniornya untuk menyamakan kedudukan.

Pertandingan tidak banyak berubah. Arsenal tetap menguasai jalannya pertandingan. Akan tetapi, lagi-lagi Malaysia XI lah yang menciptakan peluang terlebih dahulu. Mohd Safee kembali mengancam dan hampir saja menggandakan keunggulan timnya, namun bola hasil sepakannya masih berhenti di pelukan Mannone.

Menit ke-66 gantian Arsenal yang mengancam melalui kaki Benik Atobe. Striker muda ini langsung berhadapan dengan kiper setelah menerima bola terobosan dari Song. Akan tetapi, usahanya masih bisa dihadang oleh kiper yang lari menjemput bola.

Arsenal masih belum patah arang. Di menit 81 Atobe kembali mengancam gawang tuan rumah, namun sayang usahanya masih melambuh di atas mistar gawang Farizal. Gol yang ditunggu-tunggu The Gunners akhirnya datang juga.

Thomas Eisfeld yang menggantikan Walcott di menit 80 menjadi pembuka asa pasukan Wenger di pertandingan ini. Di menit 87 Yennaris berhasil merangsek masuk dari sisi kanan dan sukses mengirimkan umpan matang yang dikonversi menjadi gol oleh Eisfeld dan kedudukan kembali imbang 1-1

Pundi-pundi gol Arsenal tidak berhenti sampai di situ. Aneke menjadi super hero di pertandingan ini. Sepekan jarak jauhnya di menit 90 membentur pemain belakang tuan rumah yang akhirnya mengecoh kiper mereka sendiri. Papan skor berubah menjadi 2-1. Hasil ini pula yang merangkum pertandingan antara Arsenal melawan Malaysia XI. 

Kamis, 30 Mei 2013

Messi Cetak 12 Gol Beruntun di La Liga


Messi Cetak 12 Gol Beruntun di La Liga
Lionel Messi kembali mengoreksi sebuah rekor di hari ini, Senin (04/2). Dini hari tadi ia menjadi pemain pertama yang bisa mencetak gol di 12 laga La Liga secara beruntun.

Messi menambah koleksi golnya lagi di Jornada 22 ke gawang Valencia, penaltinya menyelamatkan Barcelona dari kekalahan di skor akhir 1-1.

Messi kini telah mengoleksi 34 gol di La Liga musim 2012-2013, jumlah torehan yang fantastis mengingat musim La Liga baru berjalan sebanyak 22 pekan. 

Alves: Rival Barca Sekarang Adalah Atletico


Alves: Rival Barca Sekarang Adalah Atletico
Dani Alves meminta rekan-rekannya tak terlalu memikirkan keunggulan poin dari Real Madrid. Bek kanan Barcelona FC ini mengingatkan bahwa rival timnya saat ini adalah Atletico Madrid yang terus membayangi di peringkat dua klasemen sementara.

Barca saat ini sudah unggul 16 poin dari peringkat tiga Real Madrid. Atleti menjadi pemisah dua Clasico di klasemen dengan hanya tertinggal sembilan poin dari Barca.

"Banyak yang membicarakan Madrid, tetapi rival kami adalah Atleti yang tampil bagus dan berada di posisi dua. Kita tidak seharusnya melihat tim di posisi tiga karena masih ada yang di posisi dua. Atleti berada lebih dekat dengan kami dan jika kami lengah, mereka akan bisa mengejutkan," ujar Alves.

Barca memang masih harus membagi konsentrasi mereka ke tiga kompetisi berat; La Liga, Copa del Rey dan Liga Champions. Posisi yang cukup nyaman di liga bisa jadi modal berharga Barca dalam mengarungi dua kompetisi lain.

Dalam pertandingan terakhir, Barca hanya mampu mendapat hasil imbang ketika bertandang ke Mestalla menghadapi Valencia. 

Rabu, 29 Mei 2013

Gerrard di Ambang 99 Caps Internasional


Gerrard di Ambang 99 Caps Internasional
Steven Gerrard tak terlalu memikirkan caps internasional saat melawan tuan rumah Polandia dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014. Gelandang Inggris itu hanya fokus pada satu hal, yaitu kemenangan.

Kapten Liverpool tersebut akan membukukan penampilannya yang ke-99 untuk Three Lions jika diturunkan di Warsawa, Rabu (17/10).

"Bermain dengan kostum Inggris adalah momen yang selalu membanggakan," kata Gerrard.

"Mencapai 99 caps adalah prestasi fantastis bagi saya, tapi itu bisa menjadi kenangan indah hanya jika kami berhasil mengamankan tiga angka," tegasnya.

Inggris kini memuncaki klasemen sementara Grup H dengan poin tujuh dari tiga pertandingan, sementara Polandia di tempat ketiga dengan poin empat dari dua pertandingan. 

Buffon Memaksa Turun Lawan Denmark


Buffon Memaksa Turun Lawan Denmark
Gianluigi Buffon, kiper nomor satu Italia, memaksa turun lawan Denmark, padahal kondisinya masih meragukan. Hal tersebut diungkapkan oleh pelatih AzzurriCesare Prandelli.

Buffon belum pulih total setelah mengalami cedera otot ringan. Namun Prandelli mengatakan bahwa kaptennya itu minta dimainkan saat menghadapi Denmark di San Siro, Rabu (17/10), dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2014 zona UEFA Grup B.

"Buffon meminta diturunkan," kata Prandelli di hadapan para wartawan.

"Kami akan mengevaluasi kondisinya terlebih dahulu," imbuhnya.

Selain itu, Prandelli memastikan bahwa striker Mario Balotelli, yang absen melawan Armenia di laga sebelumnya akibat flu, sudah bisa kembali dimainkan saat meladeni Denmark.

Selasa, 28 Mei 2013

Mourinho Bersikukuh Tak Akan Mundur


Mourinho Bersikukuh Tak Akan Mundur
Jose Mourinho menegaskan bahwa dirinya tak akan mundur dari Real Madrid meski timnya baru mengalami kekalahan keempat musim ini di La Liga. Madrid kini sudah tertinggal 16 poin dari pemuncak klasemen Barcelona FC.

Mou membuat kontroversi dengan mencadangkan Iker Casillas dan lebih memilih Antonio Adan untuk menjaga gawang Los Blancos saat berhadapan dengan Malaga. Komentar Mou juga tak kalah kontroversial; ia mengatakan bawah Adan lebih bagus dari Casillas.

"Saya tak pernah memikirkan untuk mundur baik sebelum, selama atau sesudah pertandingan. Saya tak takut posisi saya terancam. Ini adalah sepak bola. Saya bukan anak kecil, saya juga sudah berada di sepak bola sejak lama," ucap Mou.

The Special One menganggap bahwa semua pelatih sudah tahu bahwa dunia sepak bola tidak memiliki ingatan yang bagus. Maksudnya adalah bahwa satu kekalahan bisa menghapus semua pencapaian hebat yang pernah diraih.

Mou memang sudah kerap diisukan akan hengkang pada akhir musim nanti. Posisinya disebut akan digantikan oleh Carlo Ancelotti atauJurgen Klopp. Belakangan, Rafael Benitez juga mengisaratkan tertarik.

Casillas Minta Keputusan Mourinho Dihormati


Casillas Minta Keputusan Mourinho Dihormati
Kapten Real Madrid Iker Casillas menolak mengkritik keputusan pelatih Jose Mourinho setelah dia dicadangkan saat melawan Malaga. Casillas menegaskan bahwa kepentingan tim adalah hal yang paling utama.

Dalam lanjutan kompetisi La Liga jornada 17 di kandang Malaga, Minggu (22/12), Mourinho secara mengejutkan lebih memilih Antonio Adan untuk mengawal mistar Madrid daripada Casillas dengan alasan "teknis". Langkah yang berakibat fatal. Los Merengues takluk 2-3 dan pulang dari La Rosaleda dengan tangan hampa.

"Kepentingan tim lebih utama daripada seoang Casillas," tutur sang kiper kepada stasiun televisi Spanyol La Sexta.

Menurut Casillas, Mourinho lah yang menentukan siapa yang akan dia turunkan. Casillas pun menyatakan bahwa dia kini hanya harus meningkatkan performa dan menjaga persaingan sehat dengan Adan.

"Mourinho tidak berkata apa-apa kepada saya. Dia tidak memberi penjelasan ketika memainkan saya, dan begitu pula saat menyuruh saya duduk di bangku cadangan," lanjut Casillas.

"Rekan-rekan setim sudah memberikan dukungan, seperti halnya kami memberi dukungan kepada Adan. Hasilnya (di Malaga) memang mengecewakan, tapi hubungan antarpemain di ruang ganti tetap terjaga," imbuhnya.

Casillas juga mengungkapkan bahwa dia tidak terkejut dengan keputusan Mourinho untuk tidak memainkan dirinya. Pasalnya, dia sudah mengira hal itu akan terjadi selama beberapa hari sebelum pertandingan.

"Sebelumnya, saya punya firasat tidak akan dimainkan. Itu terbukti benar, tapi bukan suatu kemunduran," ujar Casillas.

"Kami harus mematuhi keputusan pelatih dan saya harus berlatih lebih keras untuk mendapatkan kembali kepercayaannya," pungkas Casillas.

Senin, 27 Mei 2013

Preview: Bologna vs Inter, Lanjutkan Rekor Sempurna


Preview: Bologna vs Inter, Lanjutkan Rekor Sempurna
Internazionale Milan akan coba terus memberikan tekanan kepada pemuncak klasemen sementara Serie A, Juventus, kala bertandang ke Stadio Renato Dell'Ara, markas Bologna FC.

Awan gelap nampaknya tengah menyelimuti kubu Bologna jelang laga digiornata 9 Serie A. Lima kekalahan dari delapan pertandingan tentu bukanlah catatan yang baik bagi Rossoblu. Hal itu membuat mereka kini terpuruk di peringkat 16 klasemen sementara.

Belum lagi masalah cedera yang membekap para pemain membuat kepala Stefano Pioli semakin pening. Diego PerezGianluca Curci,Dejan Stojanovic dan sejumlah pemain lain dipastikan tidak akan memperkuat Bologna pada laga malam nanti.

Di kubu senyum gembira terpancar dari wajah para pemain dan juga pelatih. Empat kemenangan beruntun menjadi modal berharga skuad asuhan Andrea Stramaccioni untuk laga nanti.

Hanya cedera Wesley SneijderChristian Chivu, Dejan Stankovic, dan Philippe Coutinho lah yang mungkin sedikit mengganggu Inter. Akan tetapi komposisi pemain yang ada sudah cukup untuk mengganti peran pemain-pemain tersebut.

Jika melihat materi pemain serta beberapa catatan beberapa laga terakhir, Inter jelas menjadi tim yang lebih diunggulkan. Selain itu, fakta bahwa Inter berada di peringkat keempat juga semakin menguatkan keunggulan tim asal kota mode ini. Akan tetapi, pertemuan terakhir keduanya masih berpihak kepada Bologna.

Pasalnya tuan rumah pernah mempecundangi Nerazzurri dengan gelontoran tiga gol tanpa balas di Giuseppe Meazza, saat keduanya bertemu di ajang Serie A musim lalu.

Perkiraan susunan Pemain kedua tim:
Bologna: Agilardi, Garics, Antonsson, Cherubin, Morleo, Taider, Pazienza, Kone, Diamanti, Gabbiadini, Gilardino.

Inter Milan: Handanovic, Ranocchia, Samuel, Juan Jesus, Zanetti, Gargano, Cambiasso, Nagatomo, Palacio, Milito, Cassano.

Pato: Saya Seperti Hidup Kembali


Pato: Saya Seperti Hidup Kembali
Setelah menghilang dari lapangan hijau sekitar 8 bulan,Alexandre Pato akhirnya bisa merasakan kick off lagi bersama AC Milan.

Pemain yang rentan cedera itu kembali membela Rossoneri sejak menit pertama ketika meladeni Genoa hari kemarin, dan ia memberikan kesan yang ia dapatkan.

"Saya merasa hidup lagi. Saya bermain, berlari dan sama sekali tak merasakan sakit. Saya begitu bahagia," ujarnya sembari tersenyum kepada Football-Italia.net.

"Sayangnya saya belum mencetak gol, namun saya harap di laga berikutnya. Saya tetap bahagia karena bisa membantu rekan-rekan saya."

Milan sendiri akhirnya membukukan kemenangan 1-0 di laga ini. Gol semata wayang Stephan El Shaarawy memberi kekalahan bagi debutLuigi Del Neri di bangku Il Grifoni

Minggu, 26 Mei 2013

Preview: Newcastle vs Arsenal, Wajib Menang!

Preview: Newcastle vs Arsenal, Wajib Menang!
Bertandang ke St James Park (19/05), Arsenal menargetkan kemenangan atas pasukan Alan Pardew, demi mengamankan tiket ke Liga Champions pada musim depan.

Tiket ke Liga Champions untuk kontestan Premier League hanya menyisakan satu tempat. Dua tim London Utara; The Gunners danTottenham tengah memperebutkannya di laga terakhir malam nanti.

Jika ingin lolos, Theo Walcott dkk wajib meraih kemenangan kala menghadapi Newcastle. Meskipun pada pertemuan pertama Arsenal menang 7-3 atas The Magpies, mencari kemenangan di St James Park bukanlah pekerjaan mudah.

Pasalnya, skuad Pardew yang tak lagi dalam tekanan degradasi ke Championship, berniat mengakhiri musim 2012-13 dengan hasil positif untuk para suporter setia mereka.

Toon Army akan menghadang Meriam London tanpa diperkuat Moussa Sissoko yang mengalami cedera lutut. Namun, Cheikh Tiote yang pulih dari cedera hamstring, diplot mengisi tempat yang ditinggalkan.

Sementara itu di kubu tim tamu, Arsene Wenger harus gigit jari setelahMikel Arteta dan Jack Wilshere menambah derita cedera yang dialami Arsenal dalam dua pekan terakhir. Tetapi kehadiran Olivier Girouddiduga bakal mendongkrak mental bertanding para punggawa The Gunners.

Perkiraan starting line-up kedua tim:

Newcastle (4-2-3-1): Harper (Gk); Debuchy, Coloccini, Williamson, Yanga-Mbiwa; Tiote, Cabaye; Gutierrez, Ben Arfa, Gouffran; Cisse.
Arsenal (4-2-3-1): Szczesny (Gk); Sagna, Mertesacker, Koscielny, Gibbs; Wilshere, Ramsey; Walcott, Cazorla, Podolski; Giroud.

Rooney Absen di Laga Terakhir Opa Fergie?


Rooney Absen di Laga Terakhir Opa Fergie?
Bintang Manchester UnitedWayne Rooney dilaporkan absen di laga terakhir Sir Alex Ferguson ketika bertandang ke markasWest Brom (19/05), usai pihak klub memberikan dispensasi.

Kabar mengenai absennya Wazza di laga terakhir Opa Fergie bagi United, berhembus kencang di sejumlah media Inggris. Hal ini juga semakin menguatkan spekulasi kepergian Rooney, serta keretakan hubungan dengan pria Skotlandia tersebut.

Menurut Espn, Rooney tak mengikuti trip bersama punggawa Setan Merah lainnya ke Hawthorns Stadium -markas West Brom-, karena proses kelahiran anak kedua yang mendekati fase akhir.

Maka dari itu pihak manajemen klub memberikan dispensasi kepada Rooney, untuk menghabiskan waktu bersama istrinya; Coleen Rooneyyang tengah hamil dan mendekati proses kelahiran.